Jumat, 30 November 2012

contoh surat gugatan perceraian


Hal: Permohonan gugatan                                           Manado, 01 Desember 2012
Kepada:
Yth.Ketua Pengadilan Agama Manado
Di Manado
                               
Assalamu'alaikum wr. wb.
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama              :   Frida Miranti H. Usup
Umur               :   23 tahun
Agama            :   Islam  
Pekerjaan        :   Ibu Rumah Tangga
Pendidikan      :   SMA  
Alamat            :   tuminting, kampung Islam
Selanjutnya disebut sebagai Penggugat;
Pemohon bermaksud mengajukan izin untuk mengikrarkan talak terhadap isteri Pemohon, yaitu:
Nama              :  Wahyu Wiranto
Umur               :   25 tahun
Agama            :   Islam
Pekerjaan        :   Akuntan
Pendidikan      :   SI
Alamat            :   Singkil I Lingk. II No. 126 Kec. Singkil Manado;
Selanjutnya disebut sebagai Tergugat;
Adapun duduk persoalannya adalah sebagai berikut:
1.      Bahwa pada tanggal 10 Juni 2005, Pemohon dengan Termohon melangsungkan pernikahan yang dicatat oleh Pegawai Pencatat Nikah Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Singkil sebagaimana bukti berupa Buku Kutipan Akta Nikah Nomor: 313/XII/40/2005, tertanggal 08 Agustus 2005, yang dikeluarkan oleh KUA Singkil;
2.      Bahwa pada waktu akad nikah, Pemohon berstatus Jejaka sedangkan Termohon berstatus Perawan; Bahwa setelah akad nikah Pemohon dan Termohon hidup rukun dan damai bersama sebagai suami-istri dengan bertempat tinggal di Kelurahan Singkil I Lingk. II No. 126 selama 7 tahun;
3.      Bahwa selama ikatan pernikahan, Pemohon dan Termohon telah melakukan hubungan badan sebagai suami isteri (ba'da dukhul) dan telah dikaruniai dua orang anak, yang bernama:
a.          Surya kurniawan, lahir tanggal 03 Juli 2007;
b.      Meifida kurniati, lahir tanggal 11 desember 2009;
4.      Bahwa kehidupan rumah tangga Penggugat dan Tergugat mulai goyah dan terjadi perselisihan dan pertengkaran secara terus menerus yang sulit diatasi sejak tanggal 08 Mei 2011 sampai dengan sekarang;
5.      Bahwa perselisihan dan pertengkaran antara Penggugat dan Tergugat semakin tajam dan memuncak terjadi pada tanggal 25 Januari 2012;
6.      Bahwa sebab-sebab terjadinya perselisihan dan pertengkaran tersebut karena:
a.       Tergugat seingkali melakukan kekerasan dalam rumah tangga, sampai penggugat harus masuk rumah sakit selama 1 minggu.
b.      Tergugat kedapatan berjalan dengan seorang wanita yang tidak dikenal oleh Penggugat;
c.       Tergugat juga telah sebanyak 6 kali lari dari rumah dan pergi selama berminggu-minggu;
d.      Tergugat dan Penggugat sudah tidak ada kecocokan lagi, dan sudah sering terjadi percekcokan yang hebat karena perbedaan yang ada;
7.      Bahwa akibat dari perselisihan dan pertengkaran tersebut, akhirnya sejak tanggal 03 Februari 2012 hingga sekarang selama kurang lebih 9 bulan, Tergugat pergi meninggalkan Penggugat tanpa izin Penggugat; bertempat tinggal di Singkil I Lingk. II No. 126 Kec. Singkil Manado;
8.      Bahwa sejak berpisah Penggugat dan Tergugat selama 9 bulan 28 hari, maka hak dan kewajiban suami isteri tidak terlaksana sebagaimana mestinya karena sejak itu Tergugat tidak lagi melaksanakan kewajibannya sebagai suami terhadap Penggugat, begitupun sebaliknya Penggugat tidak malaksanakan kewajibannya sebagai istri;
9.      Bahwa Penggugat telah berupaya mengatasi masalah tersebut dengan jalan/cara bermusyawarah atau berbicara dengan Tergugat secara baik-baik tetapi tidak berhasil;
10.  Bahwa dengan sebab-sebab di atas, maka Penggugat merasa rumah tangga antara Penggugat dan Tergugat tidak bisa dipertahankan lagi, karena perselisihan dan pertengkaran secara terus menerus yang berkepanjangan dan sulit diatasi dan tidak ada harapan untuk hidup rukun lagi, maka Tergugat juga berkesimpulan yang sama seperti Penggugat yaitu lebih baik bercerai;
11.  Bahwa anak-anak Penggugat dan Tergugat selama ini tinggal bersama Penggugat, karena tergugat telah meninggalkan rumah;

Berdasarkan alasan/dalil-dalil di atas, Pemohon mohon agar Ketua Pengadilan Agama Manado segera memeriksa dan mengadili perkara ini dengan memanggil Pemohon dan Termohon, dan selanjutnya menjatuhkan putusan sebagai berikut:
PRIMAIR:
1.      Menyatakan putusnya ikatan perkawinan antara Tergugat dan Penggugat sebagaimana dalam Akta Perkawinan No. 313/XII/40/2005;
2.      Menetapkan memberi izin kepada Pemohon untuk mengucapkan ikrar talak terhadap Termohon;
3.      Menetapkan hak asuh anak-anak jatuh pada penggugat;
4.      Membebankan biaya perkara menurut hukum;

SUBSIDAIR:
Mohon putusan yang seadil-adilnya;
Demikian permohonan Penggugat, dan atas terkabulnya permohonan ini, disampaikan terima kasih.
Wassalamu'alaikum wr. wb.
                                                                                                            Hormat Penggugat

        Firda Miranti H. Usup


EmoticonEmoticon